• Breaking News

    Advertisement

    loading...

    Internet Sistem HTS Reok Manggarai, NTT di Resmikan Menkomimfo

     
     SUMBARRAYA.COM, (Manggarai) - - -

    Kunjungan kerja perdana di Kabupaten Manggarai, Provinsi Nusa Tenggara Timur,  Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Republik Indonesia, Joni G. Plate  meresmikan sarana internet dengan sistem high thruput satelite (HTS) dengan kecepatan  8 megabyte per detik  di Kecamatan Reok, Jumat 20 Desember 2019.

    Jhony G. Plate tiba di Lapangan Barang Kalo, Kelurahan Mata Air, Kecamatan Reok menggunakan helikopter milik TNI Angkatan Darat ( AD)

    Kehadiran Menteri Kabinet Indonesia Bersatu ini disambut meriah oleh Bupati Manggarai Deno Kamelus bersama Forkompimda dan masyarakat di wilayah itu.

    Dalam sambutannya, Jhony Plate mengatakan, kehadirannya di Manggarai dalam rangka meneruskan pesan Presiden Jokowi, yakni “Bergerak Maju”.

    “Pesan bapak Presiden untuk kita semua di Kabinet Indonesia Bersatu ini adalah “Mari Kita Bergerak Maju Kedepan” di semua aspek kehidupan khususnya di bidang Komunikasi dan Informatika” papar dia

    Menurut Jhony, Presiden Jokowi menghendaki rakyat Indonesia harus memiliki sebuah sistem yang maju menuju bangsa digital.

    Ia menilai, pemasangan internet tercepat di Reok merupakan pilihan yang tepat. Pasalnya, daerah ini merupakan pusat ekonomi dan pendidikan.

    “Di Reok ada Syahbandar, ada Pelabuhan, ada Pertamina, ada Sekolah yang beridentitas, baik identitas Muslim maupun Katolik. Oleh karena itu pilihan Menkominfo untuk memasang Akses Internet di Kecamatan Reok sudah tepat” terang dia.

    Keberadaan sarana internet di Reok, sambung dia, merupakan keputusan pusat melalui kesepakatan bersama pejabat negara.

    “Bukan karena Menkominfo berasal dari NTT, berasal dari Manggarai ataupun berasal dari Reok, tetapi karena keputusan resmi dari Pusat demi bangsa yang benar-benar maju dan mengenal era digital” tandas Jhony.
     
    #wik | Menkominfo

    No comments

    ada

    ada

    Post Bottom Ad

    ad728
    PT. Prosumbar Media Group, Mengucapkan: Selamat datang di www.sumbarraya.com, Terima kasih telah berkunjung.. Semoga anda senang! Tertanda Pemred: Nov Wibawa